Bagaimana cara untuk menghapus akun Quora saya?
Quora memungkinkan penggunanya untuk menghapus akun bila mereka menginginkannya. Menghapus akun Quora Anda berarti bahwa konten berikut ini akan disembunyikan dari tampilan publik:
- Profil Anda, termasuk foto dan biodata
- Jawaban Anda
- Komentar
- Kiriman blog
- Suara
- Dukungan
- Pesan
Pertanyaan yang pernah Anda ajukan tetap ada karena pertanyaan di Quora adalah milik komunitas, tetapi tidak akan diasosiasikan dengan nama Anda secara publik.
Penghapusan akun Anda tidak bisa dibatalkan begitu proses selesai. Alternatif terhadap penghapusan mencakup:
- Deaktivasi
- Edit Pengaturan Privasi Quora Anda
- Menghapus konten individu, seperti jawaban, komentar, atau kiriman
Jika Anda yakin ingin menghapus akun tersebut, kunjungi pengaturan privasi akun dan pilih "Hapus Akun". Anda wajib mengisikan kata sandi untuk mengonfirmasi penghapusan (Catatan: jika Anda membuat akun melalui Google atau Facebook, Anda harus membuat kata sandi terlebih dahulu dengan mengklik tautan "Ubah Kata Sandi" di dekat bagian atas halaman, lalu mengklik "buat kata sandi akun"). Setelah mengonfirmasi penghapusan akun Anda, akun tersebut akan segera dinonaktifkan dan proses penghapusan akan dimulai. Jika Anda login dalam jangka waktu 14 hari ke depan, akun tersebut akan diaktifkan kembali dan penghapusan akan dibatalkan.
Setelah masa tenggang 14 hari berakhir dan akun Anda sudah dihapus, konten dan profil Anda akan dihapus secara permanen, dan data pribadi yang terkait dengan akun Anda akan dihapus dari basis data Quora. Seperti yang dijelaskan dalam Kebijakan Privasi kami (https://www.quora.com/about/privacy), kami bisa menyimpan data Anda bila diperlukan untuk mematuhi kewajiban hukum kami (panggilan pengadilan, proses hukum, atau kewajiban yang diperintahkan oleh pengadilan). Ingatlah bahwa konten Anda mungkin saja telah dipublikasikan kembali atau dibagikan oleh orang lain di luar dari Platform Quora. Penghapusan akun di Platform Quora tidak menghilangkan tautan atau data yang disimpan oleh pihak lainnya. Namun, menurut Ketentuan Layanan Quora, pengguna yang memublikasikan ulang konten dari Platform Quora memiliki kewajiban, berdasarkan permintaan, untuk menghapus konten yang telah dihapus pada Platform Quora.
Jika Anda memiliki pertanyaan lebih lanjut mengenai penghapusan akun atau Anda menginginkan agar akun tersebut dihapus sebelum periode penonaktifan dalam jangka waktu 14 hari, mohon beri tahu kami dengan cara menghubungi kami melalui formulir kontak kami.